Thursday 26 October 2017

KERANG IJO SAOS PEDAS

Tags


Kerang ijo saus pedas
By @niladriana

Bahan
300 gr kerang ijo bercangkang,bersihkan cangkangnya dgn cara disikat dibawah air mengalir sampai bersih , rebus dgn jahe yg digeprek dan garam sampai matang (cangkang terbuka) angkat tiriskan, lepas salah satu cangkangnya, dan biarkan salah satu cangkangnya menempel pada kerang
Bumbu:
1/2 buah bawang Bombay cincang 
3 siung bawang putih cincang halus
1 ruas jahe kupas rajang halus
1 batang sereh yg kecil ambil bagian putihnya rajang halus 
1 batang daun bawang rajang
10 buah cabe rawit rajang 
3 buah cabe hijau rajang 
2 sdm saos tomat
3 sdm saos sambal
1sdt kecap ikan (kecap asin)
1/4 sdt lada bubuk
1 sdm air jeruk nipis
1 1/2 sdt gula
1/2 sdt kaldu bubuk atau kaldu jamur 
200 ml air matang
1 sdm margarin buat menumis 
1 batang daun ketumbar (optional) sobek"
Cara 
Tumis bawang Bombay , bawang putih, jahe, sereh, daun bawang , cabe rawit, cabe ijo ,sp harum, Masukkan saos tomat, saos sambal, lada bubuk , kecap ikan, gula, kaldu bubuk, Dan tambahkan air aduk sampai mendidih , masukkan kerang aduk sampai rata koreksi rasa matikan kompor tambahkan air jeruk nipis sajikan dgn ditaburi daun ketumbar


EmoticonEmoticon